banner 728x250

SPPG POLRES TULUNGAGUNG RESMI BEROPERASI, LAYANI 3.047 PENERIMA MANFAAT

Program makan bergizi gratis ini ditujukan untuk ibu hamil, balita, ibu menyusui, dan anak sekolah guna menekan angka stunting serta meningkatkan kualitas generasi muda.

banner 120x600

𝘼𝙉𝘿𝙄𝙆𝘼𝙉𝙀𝙒𝙎.𝘾𝙊𝙈,𝙏𝙐𝙇𝙐𝙉𝙂𝘼𝙂𝙐𝙉𝙂 – Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Polres Tulungagung Polda Jatim resmi beroperasi dengan memberikan layanan makan bergizi gratis bagi masyarakat. Sebanyak 3.047 penerima manfaat tercatat dalam program ini, meliputi 15 ibu hamil, 216 balita, 26 ibu menyusui, serta 2.790 anak sekolah dari tingkat PAUD hingga SMA.

Kapolres Tulungagung AKBP Muhammad Taat Resdi menyampaikan bahwa program ini merupakan wujud kepedulian Polri terhadap kesehatan masyarakat, khususnya dalam pemenuhan gizi seimbang bagi kelompok rentan dan generasi penerus bangsa. “Kami ingin memastikan anak-anak dan kelompok prioritas lain mendapatkan asupan gizi cukup sehingga mampu tumbuh sehat, cerdas, dan berdaya saing di masa depan,” ujarnya, Sabtu (23/8/2025).

Selain fokus pada kesehatan, pengelolaan SPPG juga melibatkan Primkoppol Koperasi Desa Merah Putih sebagai penyedia bahan baku dengan menyerap hasil Program Pekarangan Pangan Bergizi (P2B) yang dikelola BUMDes. Langkah ini diharapkan memberi dampak ekonomi lokal sekaligus mendukung ketahanan pangan nasional sesuai arahan Presiden RI Prabowo Subianto.

Dengan peluncuran SPPG ini, Polres Tulungagung menegaskan komitmennya untuk menghadirkan pelayanan publik yang tidak hanya berorientasi pada keamanan, tetapi juga pada kesejahteraan masyarakat secara menyeluruh.(Sri)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *